TNI  

Gotong Royong Babinsa Kodim 1505/Tidore dan Warga Desa, Bangun Infrastruktur Demi Kemajuan Bersama

Tidore – Dalam semangat gotong royong yang tinggi, Babinsa Kodim 1505/Tidore bersama warga Desa Lifofa, Kecamatan Oba Selatan, bahu-membahu membangun pondasi deker pada Minggu (14/07/2024).

Kegiatan ini tidak hanya meningkatkan infrastruktur desa, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat setempat.

Babinsa Desa Lifofa, Serda Rahmat Pariusamahu, memimpin langsung kegiatan ini dengan semangat kebersamaan. “Kami hadir di sini untuk membantu dan memastikan pembangunan berjalan lancar. Ini adalah wujud nyata pengabdian TNI kepada masyarakat,” ujar Serda Rahmat.

Tidak hanya sekedar membantu secara fisik, Babinsa juga memberikan edukasi kepada warga tentang pentingnya gotong royong dalam setiap aspek kehidupan. “Semangat gotong royong harus terus kita jaga, karena ini adalah kekuatan utama kita dalam membangun desa,” kata Serda Rahmat.

Warga Desa Lifofa juga menyambut baik kegiatan ini. Mereka berharap infrastruktur yang lebih baik akan mendukung aktivitas sehari-hari dan mendorong kemajuan desa. “Kami sangat senang bisa bekerja bersama Babinsa. Semoga ini bisa menjadi contoh bagi generasi muda untuk selalu aktif dalam pembangunan desa,” ujar salah satu warga.

Kegiatan ini membuktikan bahwa kebersamaan dan gotong royong adalah kunci utama dalam pembangunan. Dengan semangat yang sama, Babinsa Kodim 1505/Tidore dan warga Desa Lifofa terus melangkah maju untuk menciptakan desa yang lebih baik dan lebih maju.***

**(TNI AD, Penerangan Kodim 1505/Tidore | Andre)**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *