Daerah  

Sebagai Wujud Ketahanan Pangan Sektor Laut, Kepala Staf Angkatan Laut Ikut Makan Siang Bergizi Bersama Masyarakat Raja Ampat

 

Raja Ampat PBD – (07/08/24) – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr.Muhamad Ali, S.E, MM, M.Tr.Opsla bersama Rombongan PJU Mabesal dan di terima langsung oleh bupati bersama anak-Anak sekolah baik dari SD, SMP, SMA, mahasiswa PKL universitas Gaja Mada, tokoh agama dan masyarakat kabupaten raja Ampat untuk megelar makan siang bergizi. Kegiatan ini merupakan karya bakti TNI Angkatan Laut salah satunya adalah program ketahanan pangan sektor maritim di lingkungan TNI AL dengan tema,” Makan bergizi Mencerdaskan Putra-putri Indonesia Menuju Masyarakat Yang Maju dan Sejahtera”, yang dilaksanakan di pantai WTC (Waisai Torang Cinta) kabupaten raja Ampat, provinsi Papua Barat daya. Rabu (07/08/24).

Kegiatan karya bakti tersebut di hadiri langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E, MM, M.Tr.Opsla yang di dampingi seluruh rombongan PJU Mabesal beserta ibu ketua Jalasenastri. Raja Ampat merupakan daerah kepulauan nusantara, yang merupakan Kabupaten Bahari Nusantara dibawah binaan Lantamal XIV Sorong, dimana telah dilaksanakan pembinaan kepada masyarakat tentang budidaya ikan dengan metode Keramba Jaring Apung (KJA) sebagai bagian dari program makanan bergizi bagi masyarakat di kabupaten raja Ampat.

Menurut KASAL dalam sambutannya mengatakan bahwa pelaksanaan kegiatan makan bergizi bersama masyarakat merupakan sinergitas antara TNI angkatan Laut dengan pemerintah provinsi papua Barat Daya khusunya di kabupaten raja Ampat, hal ini sebagai wujud kepedulian antara TNI angkatan Laut bersama masyarakat guna mencerdaskan putra-putri Indonesia Menuju Masyarakat Yang Maju dan sejahtera di tanah Papua, serta meningkatkan sumber daya, sarana dan prasarana yang bisa kami berikan kepada masyarakat karena Ini merupakan tugas kami dalam menjaga negara kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai agar supaya bertumbuh lebih maju dan lebih sejahtera, itu adalah keinginan dan cita cita kita bersama yang merupakan tugas dari Lantamal XIV Sorong sebagai unsur pelaksana angkatan laut di wilayah kerjanya,” ujarnya.

“Dalam melaksanakan tugas dan menjaga ketahanan wilayah baik itu ketahanan geografi atau wilayah, ketahanan lingkungan maupun ketahanan pangan”.

Lebih lanjut KASAL juga menyampaikan tentang pola hidup sehat dan penanganan stunting untuk menciptakan generasi yang sehat dan cerdas serta hindari dengan judi online karena bisa berdampak buruk bagi generasi muda dan keluarga kedepannya,” tegas KASAL.

Sebelumnya Danlantamal XIV juga sudah menyampaikan sambutan, bahwa saat ini kami juga memiliki program pembinaan potensi maritim sebagai bagian dari pertahanan bersama dengan komponen masyarakat guna membangun wilayah Indonesia menjadi satu kesatuan yang lebih baik karena kita merupakan satu kesatuan, satu darah, satu bangsa dan satu tanah air. Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara Lantamal XIV beserta jajarannya terlebih khusus hubungan antara TNI AL bersama masyarakat, sehingga kedepannya akan lebih baik lagi,” Harapannya.

Selain untuk memenuhi Ketahanan Pangan dan makan bergizi bersama masyarakat di kabupaten raja Ampat, KASAL bersama rombongan juga meninjau tempat kegiatan karya bakti TNI angkatan Laut di raja Ampat seperti bakti sosial, bakti kesehatan, gemar makan ikan(gemari) bersama bersama 1000 anak sekolah, memberikan bantuan berupa obat-obatan, buku tulis dan sembako kepada masyarakat yang di berikan secara simbolis serta meninjau stan pameran UMKM dari produk-produk lokal binaan TNI angkatan Laut dan di lanjutkan dengan berbagai macam atraksi dari jala raga oleh sasdik III Sorong serta hiburan dari artis ibu kota yaitu Andika,” tutup.

(Timo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *