TNI  

Koramil 0820/01 Kanigaran Pantau Pesta Siaga Gerakan Pramuka 2024 di Probolinggo

**Probolinggo,**

 

Pada Minggu (22/9), anggota Koramil 0820/01 Kanigaran, Peltu Sugeng Dwi P, melakukan pemantauan dan pendampingan dalam pembukaan upacara Pesta Siaga 2024 yang diadakan oleh Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Kademangan, Kota Probolinggo. Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimka), perwakilan lembaga pendidikan dari berbagai tingkatan, serta pihak terkait lainnya.

 

Peltu Sugeng Dwi P menjelaskan bahwa kehadirannya bertujuan untuk memastikan kelancaran dan keamanan kegiatan tersebut. “Kehadiran kami dalam kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab, tentunya dalam bentuk pendampingan kepada semua pihak dalam menjalankan kegiatan yang ada di wilayah binaan,” ungkapnya.

 

Lebih lanjut, Peltu Sugeng menekankan pentingnya peran Koramil sebagai aparat kewilayahan. “Kami senantiasa melaksanakan pengamanan dan komunikasi sosial agar tujuan pembinaan di wilayah teritorial Kodim 0820/Probolinggo tercapai,” tuturnya.

 

Sebagai bentuk komitmen, Peltu Sugeng menegaskan bahwa Koramil akan selalu proaktif dalam melaksanakan pengamanan dan pendampingan dalam setiap kegiatan, baik yang bersifat keagamaan, pemerintahan, maupun sosial budaya. “Kami siap mendukung setiap kegiatan di wilayah binaan agar dapat berjalan dengan baik,” tambahnya.

 

Salah satu pejabat tingkat kecamatan yang meminta identitasnya dirahasiakan juga menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat. Ia mengapresiasi upaya aparat dan pihak lainnya yang telah mendampingi jalannya kegiatan. “Terima kasih dan apresiasi kami sampaikan kepada pihak aparat dan lainnya yang telah melakukan pendampingan dalam pembukaan upacara Pesta Siaga tahun 2024, sehingga dapat berjalan sukses dan lancar,” pungkasnya.

 

Dengan adanya pemantauan dan pendampingan dari Koramil, diharapkan Pesta Siaga Gerakan Pramuka tahun 2024 dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan sesuai harapan bersama.

 

**Sumber: Pen0820/Probolinggo**

 

**Published: Edi D**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *