TNI  

TMAB Pertanian Yang Ada Di Dusun Budi Daya Terus Dikerjakan Satgas TMMD

Kutai Kartanegara. updatenews86.com – Satgas TNI Manunggal membangun desa (TMMD) ke-122 melakukan pengeboran sumur bor yang akan digunakan untuk penyediaan air bersih bagi para petani yang berada di Dusun budidaya Desa Kerta Buana Kecamatan Tenggarong Seberang, Rabu 15/10/24.

TMAB Pertanian Yang Ada Di Dusun Budi Daya Terus Dikerjakan Satgas TMMD

Pengerjaan sumur bor atau TMAB pertanian yang berada di Dusun budidaya yang akan digunakan untuk mengairi lahan persawahan milik kelompok tani cipta Karya dengan luas lahan yang ada 26 hektar, dengan adanya akses air yang memadai diharapkan petani dapat mengolah lahan dengan lebih baik lagi sehingga di saat kemarau petani tidak akan kekurangan air untuk mengakhiri lahan persawahan.

Danki Satgas TMMD Kapten Inf Auro yang juga merupakan Danramil 0906-14/Tenggarong Seberang menyampaikan pengeboran sumur bor yang akan digunakan untuk lahan pertanian terus dikerjakan oleh anggota Satgas bersama warga kita berusaha untuk memastikan setiap petani memiliki akses air yang cukup, semoga dengan adanya TMAB pertanian ini bisa bermanfaat untuk para petani guna mengairi sawah sehingga bisa meningkatkan produktivitas pertanian serta dapat meningkatkan kesejahteraan petani ujarnya.

Selaku ketua kelompok tani cipta karya sulandre sangat senang dengan adanya program tmmd ini karena sangat membantu para petani dan kami bersyukur dengan adanya pengerjaan TMAB pertanian ini kami bisa lebih mudah mengelola tanaman kami dan harapannya dapat meningkatkan hasil panen ucapnya.

Semoga dengan adanya tmmd ke 122 yang juga melibatkan masyarakat dalam proses pengerjaannya dapat mempererat hubungan antara TNI dan warga sehingga kemanunggalan TNI bersama rakyat tetap selalu terjaga.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *