TNI  

Dinas Kesehatan dan Satgas TMMD Kodim Probolinggo Berikan Layanan KB Gratis

Probolinggo – Dinas Kesehatan Pemerintah Kabupaten Probolinggo bersama Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-121 Kodim 0820/Probolinggo tahun 2024 memberikan pelayanan kesehatan gratis dalam program keluarga berencana (KB) bagi masyarakat Desa Kalianan, Kecamatan Krucil, Kabupaten Probolinggo.

Tim kesehatan yang tergabung dalam Satgas TMMD ke-121 melakukan kegiatan sosial ini dengan menyisir pemukiman warga. Tujuannya untuk memastikan semua warga di sekitar lokasi TMMD mendapatkan akses terhadap pelayanan kesehatan, khususnya program KB. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung program non-fisik dalam pelaksanaan TMMD ke-121.

Antusiasme warga terhadap kegiatan ini sangat tinggi. Mereka merasa terbantu dengan adanya pelayanan kesehatan yang dihadirkan langsung di tengah-tengah mereka. Kegiatan ini juga mendapat apresiasi dari masyarakat yang merasa lebih diperhatikan dalam hal kesehatan.

Serda Cahyo Irman Wahyudi, anggota Satgas TMMD ke-121 Kodim Probolinggo, menjelaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan, tetapi juga untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. “Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap bisa memberikan dampak positif bagi warga Kecamatan Krucil, terutama di Desa Kalianan yang menjadi lokasi pelaksanaan TMMD ke-121,” ungkap Serda Cahyo, Jumat (16/8).

Lebih lanjut, Serda Cahyo menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kontribusi Satgas TMMD dalam mendukung program keluarga berencana dan memberikan jaminan kesehatan kepada masyarakat. “Kami berharap kehadiran tim kesehatan Satgas TMMD ke-121 Kodim 0820/Probolinggo dapat membawa manfaat nyata bagi masyarakat Desa Kalianan serta seluruh personel Satgas TMMD yang bertugas,” tuturnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi program-program serupa di masa mendatang, sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah pedesaan.

*Sumber: Pendim 0820/Probolinggo*
*Published: Edi D*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *