TNI  

Personel Kodim 1009/Tanah Laut Hadiri Musdes Rencana Pembangunan Desa

**Tanah Laut** – Untuk mendukung pembangunan di desa binaan, Sertu Hari Subagyo, Babinsa Koramil 1009-03/Bati-Bati Kodim 1009/Tanah Laut Korem 101/Antasari Kodam VI/Mulawarman, menghadiri Musyawarah Desa (Musdes) penyusunan Rencana Pembangunan Tahunan di Desa Bati, Kecamatan Bati-Bati, Kabupaten Tanah Laut, Selasa (20/08/2024).

Musdes merupakan forum musyawarah yang melibatkan pemerintah desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), para Ketua RT/RW, serta unsur masyarakat. Dalam acara ini, hadir pula Babinsa, Babinkamtibmas, dan pendamping desa untuk menyepakati sektor pembangunan yang bersifat strategis serta menjaring aspirasi masyarakat yang diwakilkan oleh ketua RT/RW. Hasil musyawarah ini kemudian diselaraskan dengan anggaran dana desa yang tersedia.

Dalam kesempatan tersebut, Sertu Hari Subagyo menyampaikan pesan Komandan Distrik Militer (Dandim) 1009/Tanah Laut, Letkol Inf Indar Irawan, S.E., M.Han., mengenai pentingnya pengambilan keputusan melalui forum musyawarah dan mufakat. Hal ini sejalan dengan pengamalan Pancasila sila Ke-4 yang menyebutkan “Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan.”

“Dengan berpedoman pada Pancasila, terutama Sila ke-4, keputusan yang diambil hari ini sudah melalui berbagai pertimbangan. Yang terpenting adalah kesejahteraan masyarakat Desa Bati-Bati,” jelasnya.

Sertu Hari Subagyo juga menambahkan bahwa jika ada saran atau ide yang belum terakomodir karena keterbatasan anggaran, saran tersebut bisa diajukan kembali pada Musdes tahun depan. Pembangunan yang direncanakan tahun ini adalah skala prioritas yang dianggap perlu untuk didahulukan. (Pendim 1009/Tla)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *