Polri  

Polsek Cikupa Laksanakan Gatur Lalin Pagi, Pastikan Kelancaran di Jalan Raya Serang

Tangerang – Anggota Polsek Cikupa melaksanakan kegiatan rutin pengaturan lalu lintas (gatur lalin) di Jalan Raya Serang, tepatnya di depan PT. Cingluh, pada Selasa pagi (4/2/2025). Kegiatan ini berlangsung sejak pukul 06.30 WIB hingga 08.00 WIB dengan tujuan menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas).

Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Sapudin hadir langsung di lokasi untuk memastikan arus lalu lintas tetap lancar, terutama pada jam sibuk saat karyawan memasuki area kerja. Kehadiran petugas di lapangan tidak hanya memberikan rasa aman bagi pengguna jalan, tetapi juga membantu mencegah kemacetan yang sering terjadi di wilayah tersebut.

Situasi lalu lintas terpantau dalam kondisi tertib dan terkendali. Para pengguna jalan menyambut baik kehadiran anggota Polsek Cikupa yang turut menjaga ketertiban lalu lintas di pagi hari.

Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono, melalui Kapolsek Cikupa, AKP Johan Armando Utan, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Kami terus berkomitmen untuk menciptakan situasi lalu lintas yang aman dan tertib, terutama di titik-titik rawan kepadatan. Kehadiran petugas di lapangan diharapkan dapat membantu kelancaran arus lalu lintas serta mengurangi risiko kecelakaan,” ujar AKP Johan Armando Utan.

Ia juga mengimbau kepada para pengguna jalan agar selalu mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

Polsek Cikupa akan terus melaksanakan pengaturan lalu lintas secara rutin guna mendukung kenyamanan dan keselamatan masyarakat di wilayahnya. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *